Undangan Pernikahan Unik, Simple, Lucu, Islami Lengkap Tips Menyebar Undangan dan Hukum Menghadiri Walimah

UNDANGAN PERNIKAHAN – Berbicara tentang undangan tentu tidak lepas dengan yang namanya pernikahan. Dalam Islam pernikahan merupakan anjuran bagi manusia guna mempertahankan keberadaannya dengan cara yang sesuai menurut kaidah norma agama.

Pada dasarnya laki-laki dan perempuan itu memiliki fitrah yang saling membutuhkan, pernikahan dilangsungkan untuk mencapai tujuan hidup yang sakinah, mawaddah, dan rahmah.

Undangan Pernikahan

undangan pernikahan
ShaadiSaga.com

Pernikahan merupakan satu moment yang paling ditunggu-tunggu bagi setiap orang. Banyak hal yang harus dipersiapkan dengan matang, salah satunya undangan.

Undangan berperan penting dalam kesuksesan sebuah acara. Sehebat apapun teknologi yang ada saat ini tetap saja tidak bisa menggantikan undangan secara fisik yang biasa dibuat dengan bahan kertas atau lainnya.

Semahal dan sebagus apapun undangan itu tetap mempunyai fungsi yang sama yaitu sebagai media pengumuman atau permohonan untuk menghadiri suatu acara yang akan kita laksanakan.

Karena terkadang ada beberapa orang yang enggan untuk hadir jika hanya sekedar undangan lewat lisan ke lisan saja tanpa bukti nyata.

Tips Memesan Undangan Pernikahan

undangan pernikahan
percetakanbanjarmasin.wordpress.com

Setidaknya ada 6 poin yang harus kamu perhatikan ketika hendak memesan undangan pernikahan, antara lain yaitu:

1. Menentukan Anggaran Belanja

Ini adalah hal pertama yang harus diperhatikan ketika kamu akan memesan undangan, untuk mengetahui berapa anggarannya kamu harus membuat list berapa banyak tamu yang akan diundang.

Setelah kamu mengetahui berapa biaya yang harus dikeluarkan, tahap selanjutnya yaitu pastikan hal-hal yang berkaitan dengan itu seperti ongkos kirim, jasa sebar undangan dll.

2. Siapkan Data

Data undangan ini juga penting, karena akan dijadikan sebagai materi bagi pihak jasa pembuatan undangan untuk mendesain undangan yang kamu pesan.

Sebelumnya kamu juga harus memastikan terlebih dahulu dengan pihak-pihak seperti keluarga, tempat pelaksanaan, pegawai KUA dan sebagainya. Adapun data-data yang dibutuhkan untuk isi undangan antara lain:

  • Nama calon pengantin, bisa ditambahkan nama panggilan
  • Nama Ayah dan Ibu masing-masing calon pengantin
  • Alamat keluarga dari kedua mempelai
  • Hari, Tanggal, dan tempat akad nikah
  • Hari, Tanggal, dan tempat resepsi
  • Peta lokasi
  • Turut mengundang, jika dirasa penting

3. Pahami Jenis Undangan

Setidaknya terdapat 3 jenis undangan yaitu softcover, hardcover, dan singelhardcover. 

Jika kamu memesan undangan di luar kota atau online tanyakan terlebih dahulu kepada vendor, kira-kira berapa berat total undangan. Karena hal ini berkaitan dengan ongkos kirim, syukur-syukur kalau bisa gratis ongkir.

4. Menentukan Konsep Undangan

Akan lebih berkesan jika semua yang berhubungan dengan pernikahan terlihat sama dan serasi. Penentuan tema bisa didasarkan pada pada banyak hal misal, religi, warna, adat, dan sebagainya.

Jangan sesekali memilih desain undangan yang tidak ada hubungannya sama sekali dengan tema pernikahan kamu.

Penyelenggaraan pesta resepsi akan menimbulkan kesan rapi dan terkonsep, sehingga akan memberikan nuansa indah di mata para tamu undangan.

5. Memesan Undangan Jauh-jauh Hari

Proses ini dilakukan untuk jaga-jaga dan sekaligus agar mendapatkan hasil yang maksimal. Alangkah baiknya jika kamu melakukan pemesanan 3 bulan sebelum hari H.

Dan pastikan juga 30 hari sebelum hari H undangan sudah diterima dan siap untuk disebarkan.

6. Meminta Kartu Souvenir

Saat kamu memesan undangan ke vendor, tanyakan terlebih dahulu apakah nanti akan mendapatkan kartu souvenir / yang semacamnya. Jika iya pastikan bahwa jumlahnya cukup untuk ditempelkan di souvenir yang sudah di pesan.

Dengan adanya pengambilan kartu souvenir kamu juga mudah menghitung ketersediaan barang yang harus disiapkan, ini juga berfungsi agar tidak terjadi kekurangan souvenir dalam pembagian.

Memenuhi Undangan

undangan pernikahan
menikahsudahdekat.com

Setiap muslim adalah saudara bagi muslim lainnya. Setiap mempunyai hak terhadap saudaranya yang lain. Hak tersebut sangatlah banyak, sebagaimana tercantum dalam banyak hadits.

Di antaranya, Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah bersabda yang artinya, “Hak muslim atas muslim lainnya itu ada 6 yaitu:

  1. Apabila engkau bertemu, berilah salam padanya
  2. Jika engkau diundang maka penuhilah undangannya
  3. Jika engkau dimintai nasehat, berilah nasehat padanya
  4. Apabila ia bersin lalu mengucapkan alhamdulillah, maka do’akan lah ia dengan menucap yarhamukaAllah
  5. Jika ia sakit, jengunklah
  6. Jika ia meninggal dunia, iringilah jenazahnya

Hadits di atas merupakan hadts yang diriwayatkan dari Muslim.

Hukum Menghadiri Undangan Pernikahan

Seseorang yang diundang dalam acara walimahan maka hukumnya wajib mendatanginya. Menghadiri undangan walimah hukumnya fardu ‘ain, baik sedang berpuasa maupun tidak. Hal ini di berdasarkan hadist Rosululloh Shollallahu ‘alaihi wasallam :

“Apabila seorang dari kalian diundang walimah maka hadirilah” (HR. Bukhori & Muslim)

Dalam riwayat lain disebutkan “Jika seorang dari kalian diundang maka penuhilah, jika sedang berpuasa do’akanlah, dan jika sedang berbuka maka makanlah” (HR. Muslim)

Dalam redaksi Muslim berbunyi: “Jika dia ingin (makan), dia boleh makan, dan jika tidak, dia boleh meninggalkannya”

al-Bukhori & Muslim juga meriwayatkan hadist “Sejelek-jelek makanan adalah makanan walimah yang dikhususkan bagi undangan orang-orang kaya dan mengabaikan orang-orang miskin.

  • Apabila seseorang menghadiri acara walimah dianjurkan untuk menyantap jamuan yang telah disediakan
  • Apabila orang tersebut sedang puasa dan tuan rumah tidak keberatan, maka menyempurnakan puasa lebih afdhol baginya. Namun sebalikanya, apabila dengan kita mempertahankan puasa membuat tuan rumah keberatan maka berbuka itu lebih afdhol baginya

Memenuhi undangan selain undangan walimah pernikahan adalah sunnah, menurut pendapat shahih. Karena di dalam Musnad Ahmad, dari al-Hasan al-Bashri disebutkan bahwa Utsman bin Abu Thalhah R.A pernah diundang dalam acara khitanan, namun dia tidak hadir. Dengan alasan “Pada masa Rasululloh belum pernah ada orang diundang dalam acara khitan”.

Bagaimana Jika dalam Acara Walimahan terdapat Kemungkaran?

Jika seseorang bisa merubah kemungkaran, maka dia wajib memenuhi undangan tersebut, dengan 2 penilaian:

  1. Guna menghilangkan kemungkaran
  2. Guna memenuhi undangan saudaranya

Jika dalam acara tersebut ada kemungkaran dan tidak mampu dirubah, maka tidak wajib memenuhi undangan tersebut.

Bagaimana Jika Sifat Undangan Walimahan adalah Umum?

Syaikh Muhammad bin Sholih Al Utsaimin rahimahulla berakata “Jika kartu undangan walimah ditujukan ke semua orang (tidak ditentukan) siapa yang diundang, maka tidak wajib memnuhinya.

Akan tetapi jika dia yakin bahwa dialah yang diundang, maka memenuhinya menjadi wajib karena hal ini sama seperti undangan yang keluar dari lisan si pengundang.

Hukum Memenuhi Undangan Seorang Muslim

Memenuhi undangan seorang muslim disyari’atkan, tidak ada perselisihan di antara para ulama. Akan tetapi dengan syarat:

  • Yang mengundang adalah seorang muslim
  • Tidak ada maksiat yang tidak mampu dihilangkan dalam acara yang akan diselenggarakan
  • Orang yang mengundang tidak terang-terangan dalam berbuat maksiat

Meski demikian jumhur ulama berpendapat bahwa yang wajib dihadiri hanya undangan walimahan (resepsi pernikahan). Sedangkan selain dari pada itu (tidak wajib) untuk dipenuhi.

Hukum Menghadiri Undangan Orang Fasik

Jika yang mengundang adalah seorang muslim dan ia terang-terangan dalam berbuat maksiat, maka memenuhi undangannya tidak lah wajib.

Namun apabila dalam menghadiri undangan tersebut menimbulkan manfaat, maka boleh menghadirinya. Sebalikanya, jika dalam memenuhi undangan tersebut tidak ada kemaslahatan, maka perlu dipertimbangkan lagi.

Contoh Undangan Pernikahan Unik, Simple, Lucu

undangan pernikahan
haskovo.me

Dalam menentukan desain kartu undangan diperlukan pertimbangan yang sangat matang. Karena terdapat banyak sekali desain undangan yang unik dan aneh-aneh, juga pilihan warna yang bermacam-macam.

Biar kamu nggak terlalu buta-buta banget sama desain undangan, maka di bawah ini akan saya sajikan banyak contoh undangan pernikahan unik, simple, lucu, tema islami, dan sebagainya.

Desain Undangan Sederhana Unik

undangan perikahan
drteddiethrich.com

Undangan ini cocok banget buat kamu yang nggak terlalu suka dengan kemewahan, undangan semacam ini mempunyai kesan berbeda bagi para penerima, karena kreatif dan berbeda dengan lainnya, juga akan memberikan kesan tersendiri bagi orang yang diundang.

Contoh Kartu Undangan 3D

undangan pernikahan
thetotobox.com

Undangan semacam ini akan membingungkan si pembaca, karena saat dibuka tidak ada tulisan sama sekali. Model undangan macam ini akan membuat orang penasaran.

Akan tetapi perlu kamu garis bawahi, bahwa tidak semua orang tau dan nggak semua orang mau dibuat ribet. Jika kamu masih kekeh pingin memakai undanga ini, maka informasikan bahwa untuk melihat tulisannya harus menggunakan kacamata 3D.

Contoh Undangan Kreatif

undangan pernikahan
mainmatawedding.com

Jika kamu generasi 90-an, sudah pasti nggak asing kan dengan yang namanya disket. Iya itu, disket berfungsi sebagai alat penyimpan data penting seperti flaskdisk.

Buat kamu yang punya banyak disket dan sudah tidak terpakai, tak ada salahnya dijadikan sebagai undangan. Cara ini juga masuk dalam kategori sangat unik dan kreatif.

Contoh Kartu Undangan Korek Api

undangan pernikahan
etsy.com

Ide & inspirasi itu bisa datang kapan dan di mana saja, tinggal kitanya mau apa nggak. Dari segi harga, undangan ini terhitung sangat murah cukup membeli korek kayu dan sedikit kertas yang dituliskan sesuai kepentinganmu.

Undangan Gulung

undangan pernikahan
youtube.com

Undangan pernikahan gulung merupakan salah satu undangan yang unik. Inspirasi undangan gulung ini sebenarnya berasal dari undangan kuno yang dipakai pada zaman dahulu.

Dinamakan undangan gulung karena kertas atau media yang dipakai untuk melampirkan pesan di dalamnya digulung ketika menutup atau mengemas isi pesan tersebut.

Undangan pernikahan gulung terkesan unik dan klasik, saat ini undangan gulung tersedia dengan berbagai desain, bentuk, dan bahan. Kamu bisa temukan dengan mudah di toko-toko undangan modern.

Desain Undangan Baju

undangan pernikahan
dhgate.com

Kamu memberikan sedikit bocoran kepada para hadirin sebelum acara resepsi pernikahan melalui kartu undangan tersebut. Bisa gunakan desain pakaian yang sesuai dengan tema acara kamu.

Desain Undangan Roll Film

undangan pernikahan
flakebrokebrade.com

Udangan seperti ini biasanya banyak dipakai oleh para komunitas fotografer, akan tetapi tidak ada salahnya jika kamu ingin memakainya di acara pernikahan.

Kartu Undangan Pernikahan Hologram

undangan pernikahan
stickerprints.com

Tak hanya di jajanan ciki, saat ini hologram juga menghiasi undangan pernikahan. Kamu bisa menutupi lokasi acara pernikahan dengan hologram. Jadi, para undangan harus menggosok terlebih dahulu agar bisa melihat lokasi acara pernikahan kamu. Mantab kan!

Undangan Pernikahan (Surprise)

undangan pernikahan
diys.com

Yang satu ini cocok banget buat kamu yang suka memberikan kejutan, gambar di atas bisa kamu jadikan sebagai referensi. Dengan tipe undangan semacam ini pasti akan membuat penasaran para penerima undangan.

Dan setelah dibuka balon akan terbang dengan membawa informasi seputar pelaksanaan pernikahan kamu.

Contoh Undangan Botol

undangan pernikahan
myinvitetoyou.com

Mungkin sebagian dari kalian sering melihat di film-film, di mana pemeran menghanyutkan botol yang berisi surat dan kemudian ditemukan oleh seseorang yang ternyata ia adalah jodohnya.

Perlu kamu ketahui bahwa ternyata undangan seperti ini sudah tersedia di beberapa vendor pembuatan undangan.

Kartu Undangan Isi Cokelat

undangan pernikahan
customprinting.com

Kalau biasanya sabun atau rokok, sekarang coba gantilah dengan menggunakan cokelat yang didesain sedemikian rupa agar terlihat bagus.

Untuk membuat undangan seperti ini kamu harus mengeluarkan biaya lebih, akan tetapi para tamu undangan pasti akan senantiasa berkesan dalam hatinya. Karena undangan ini sangat kreatif, unik, dan langka.

Desain Kartu Undangan Pernikahan Traveler

undangan pernikahan
pinterest.com

Apabila kamu dan pasangan mempunyai hobi yang sama (jalan-jalan), desain kartu undangan di atas bisa dijadikan salah satu pilihan tepat untuk pernikahan.

Tips Menyebarkan Undangan Pernikahan Dengan Cepat

undangan perikahan
underconsideration.com

Undangan harus disebarkan kepada para tamu setidaknya satu bulan sebelum hari pelaksanaan. Hal ini untuk menghindari sesuatu yang tidak diinginkan, jika undangan disebarkan secara mendadak, terdapat kemungkinan banyak tamu yang tidak hadir karena bentrok dengan jadwal lain.

Untuk menghindari hal di atas kamu bisa gunakan berbagai macam cara yang akan kita bahas di bawah ini. Adapun cara yang bisa kamu lakukan adalah:

1. Titipkan ke Saudara Terdekat

Adakalanya teman atau kenalan yang dituju sudah pindah ke daerah lain. Apabila hal ini terjadi pada kalian, alangkah baiknya jika kamu menitipkan undangan kepada saudara yang sedaerah atau dekat dengan tempat tinggalnya.

Jauh sebelum acara resepsi kan biasanya ada acara kumpul bareng keluarga tuh, nah moment tersebut juga bisa kamu jadikan sebagai media yang pas banget untuk nyebarin undangan.

Kamu hanya perlu ngomong pak de, bu de, pak lek, bu lek, atau siapa sebutanya, saya minta tolong nitip sampaikan undangan ini kepada si fulan.

2. Bayar Orang

Masalah tenaga jelas menjadi alasan utama ketika menyerbarkan undangan pernikahan, untuk itu tidak ada salahnya mengeluarkan sedikit uang untuk proses distribusi undagan kita agar bisa samapai tujuan yang tentu itu akan menyita banyak waktu jika kita sendiri yang mengerjakannya.

Oh iya, perlu digaris bawahi kamu juga harus memilih jasa orang yang terpercaya, jangan sampai undangan habis tapi tidak tersampaikan alias melayang.

3. Teman Sekolah atau Kampus

Pasti ada waktu di mana kamu sudah tidak lagi kontak-kontakan dengan teman lama, terutama teman sekolah dulu, terlebih lagi kalau jarak waktu sekolah dan nikah terlalu lama.

Untuk menyikapi hal ini, cari tahu siapa teman yang masih berinteraksi dengan orang yang jadi tujuan undangan kamu, mintalah bantuannya guna menyampaikan undangan.

4. Kirim Lewat Jasa Pengiriman

Jasa pengiriman juga bisa kamu jadikan pilihan, tapi hanya dipakai ketika jarak tempuh undangan cukup jauh atau berada di luar kota.

Kurir atau jasa pengiriman sudah pasti terpercaya, selain terpercaya juga tepat waktu yang merupakan kelebihan saat kamu menggunakan jasa pengiriman profesional.

Jika kamu memilih metode ini, maka perlu diadakan lagi biaya tambahan yang harus kamu perhitungkan, karena akan dikenai biaya di setiap undangannya.

5. Infokan Lewat Media Sosial

Cara menyebarkan undangan lewat media sosial saat ini paling banyak digunakan, memang sosial media itu bertujuan untuk menyampaikan invitasi. Selain murah, mudah, dan jangakauannya yang sangat luas bisa dijadikan salah satu pertimbangan kamu.

Dalam menyampaikan undangan bisa lewat berbagai macam cara, tinggal cara mana yang akan kamu gunakan, yang penting undangan bisa cepat tersampaikan.